Asuransi pendidikan merupakan salah satu produk asuransi yang berguna untuk menjamin kebutuhan masa depan seseorang, khususnya di dunia pendidikan. Program ini memiliki cara kerja mirip dengan tabungan di mana nasabah baru menyetorkan sejumlah uang kepada pihak perusahaan selama masa pendidikan berlangsung.
Kelebihan Mengikuti Program Asuransi Pendidikan
Meski terkenal memiliki banyak manfaat, calon nasabah ada baiknya juga mencari informasi mengenai kelebihan dan kekurangan dari produk asuransi. Terdapat berbagai macam kelebihan ketika Anda mengikuti program asuransi pendidikan yaitu:
1. Sistem Pembayaran Premi Lebih Mudah
Berbeda dengan jenis asuransi pada umumnya, asuransi untuk pendidikan anak memiliki sistem pembayaran cukup fleksibel, yakni selama enam bulan sekali atau satu tahun sekali. Selain itu, para nasabah juga bisa menyesuaikan besaran setoran atau premi dengan kapasitas penghasilannya.
Akan tetapi untuk menghindari hal-hal tertentu, nasabah juga perlu memerhatikan masing-masing kategori asuransi pendidikan yang ada. Hal ini karena pada dasarnya setiap program jaminan tersebut memiliki ketentuan pembayaran premi yang berbeda.
2. Biaya Pendidikan Anak Terjamin
Secara tidak langsung, asuransi untuk pendidikan akan membantu Anda menabung setiap bulan untuk keperluan pendidikan anak. Hal ini bisa menjadi salah satu alternatif apabila biaya pendidikan meningkat setiap tahunnya.
Namun Anda juga perlu mengingat jika dana asuransi ini tidak bisa cair kapan pun, melainkan harus sesuai dengan jangka waktu tertentu sesuai dengan aturan yang berlaku. Oleh karena itu, penting untuk mempersiapkan dana cadangan juga dalam pendidikan.
3. Proses Mudah dan Cepat
Bagi sebagian besar nasabah asuransi untuk pendidikan tentunya sudah tidak asing lagi dengan pelayanan perusahaan tersebut, bukan? Ketika sudah melengkapi berbagai persyaratan dan dokumen maka proses permohonan akan segera terproses dengan cepat.
Sebelum memulainya, Anda akan petugas akan meminta para nasabahnya untuk mengisi formulir pengajuan. Anda harus mengisi sesuai dengan identitas diri agar memberikan kemudahan dalam pemrosesan pengajuan asuransi.
Kekurangan Asuransi Pendidikan Anak
Dibalik kelebihannya, tentu saja program asuransi pendidikan memiliki beberapa kekurangan. Berikut ini adalah penjelasannya.
1. Tidak Bisa Cair Sewaktu-waktu
Meski bisa menjamin biaya pendidikan anak, namun asuransi pendidikan memiliki kekurangan yang perlu menjadi perhatian. Hal ini terkait dengan waktu pencairan yang tak bisa dilakukan secara tiba-tiba.
Jadwal pencairan harus sesuai dengan jangka waktu yang sudah ada. Ada juga perusahaan asuransi yang melakukan pencairan melewati batas waktu tertentu.
2. Nilai Investasi yang Cenderung Kecil
Beberapa orang beranggapan jika asuransi pendidikan merupakan investasi jangka pajang yang cukup buruk. Hal ini berkaitan dengan nilai investasinya yang kecil karena tidak stabilnya sistem pelayanan yang ada.
Meski perusahaan mengklaim jika memiliki tingkat pengembalian investasi yang kompetitif, tapi fakta terkadang berbeda. Hal inilah yang menjadi salah satu faktor penyebab semua orang cenderung tidak suka melakukan investasi ini.
3. Tidak Semua Program Bisa Terealisasi dengan Baik
Asuransi pendidikan juga memiliki kekurangan lain yaitu tidak semua program bisa terlaksana dengan baik. Meskipun promosi yang tersuguh menggiurkan, namun perputaran dana terlalu rumit terkadang tidak sesuai dengan harapan nasabah.
Ini menjadi salah satu kekurangan dari program asuransi untuk pendidikan ini. Akan tetapi, setiap perusahaan senantiasa berupaya untuk bisa menjalankan program dengan baik.
Itulah beberapa kelebihan dan kekurangan dari asuransi pendidikan yang bisa kami sampaikan. Meski terlihat sangat menggiurkan, Anda sebagai calon nasabah juga harus lebih teliti dan selektif sebelum memutuskan untuk menggunakan jenis asuransi apapun, terasuk asuransi pendidikan ini.